Artikel Image

Thursday, 25 April 2024

Oleh: admin Admin

Wednesday, 14 September 2022

Oleh: admin Admin

3 Tempat Wisata Populer Laskar Pelangi!

Laskar Pelangi pertama kali terbit tahun 2008, yang kemudian jadi salah satu novel paling fenomenal bahkan hingga saat ini. Bercerita tentang perjuangan sekelompok anak di Belitung untuk tetap bersekolah, buku ini menyentuh hati banyak pembaca.

 

Saking fenomenalnya, Laskar Pelangi juga diadaptasi ke bentuk film lho, Netizan! Berkat hal ini juga, nama Belitung akhirnya makin dikenal luas hingga menjadi destinasi wisata para turis yang berkunjung ke sana. Wah, luar biasa banget ya dampak Laskar Pelangi buat sektor pariwisata!

 

Kali ini Minzan punya beberapa rekomendasi tempat wisata nih dari Laskar Pelangi yang bisa Netizan kunjungin! Langsung simak di bawah, yuk.

 

  1. Museum Kata Andrea Hirata

 

 

(sumber: instagram.com/museumkataandreahirata)

 

Museum Kata Andrea Hirata adalah museum sastra pertama di Indonesia. Lokasinya ada di Jalan Raya Laskar Pelangi No.7, Gantong, Belitung Timur. Di museum ini Netizan bakal nemuin hal-hal yang berhubungan sama Laskar Pelangi, mulai dari cuplikan halaman dari buku Laskar Pelangi, berbagai kalimat inspiratif, foto adegan film Laskar Pelangi, dan masih banyak lagi. Pencinta Laskar Pelangi pasti bakal seneng banget ke museum ini!


 

         2. Pantai Tanjung Tinggi

 

(sumber: belitungtours.com)

 

Pantai Tanjung Tinggi pernah jadi tempat shooting film Laskar Pelangi. Lokasinya ada di Sijuk, Kabupaten Belitung. Pesona Pantai Tanjung Tinggi ada pada hamparan batu granit di sekitar pantai. Kecantikan pantai ini bertambah dua kali lipat waktu sunset. Makin cakep aja, ya, pantai ini.

 

      3. Sekolah Laskar Pelangi

 

(sumber: twitter.com/Kemenparekraf)

 

Latar sekolah dalam film Laskar Pelangi ini adalah SD Muhammadiyah Gantong, yang kemudian dibuat replikanya karena akses untuk ke sekolah aslinya cukup sulit dijangkau. Lokasi sekolah ini ada di Gantong, Belitung Timur. Ciri khasnya tetap dipertahankan agar nuansa Laskar Pelangi tidak luntur, yaitu sekolah beratap seng, bertiang kayu, dan berdinding papan.

 

Itu dia tiga tempat wisata di Belitung yang menjadi populer sejak kemunculan Laskar Pelangi. Netizan udah pernah berkunjung ke sana belum?

 

Share

share icon share icon share icon
Artikel Terpopuler